Lupa Password Gojek – Gojek menjadi penyedia transportasi online terbesar di Indonesia, tak heran apabila setiap harinya ribuan bahkan jutaan orang menggunakan layanan nya. Kemudahan dalam memesan layanan Gojek menjadi faktor utama karena semua bisa dilakukan melalui aplikasi. Selain itu opsi cara bayar nya juga menarik karena bisa secara cash ataupun menggunakan saldo Gopay.
Gojek juga sudah hadir di berbagai kabupaten ataupun Kecamatan sehingga masyarakat Indonesia bisa menikmatinya. Karena banyak nya orang yang menggunakan Gojek tak heran jika terjadi banyak masalah. Masalah yang sering dijumpai adalah aplikasi Gojek error sehingga pengguna tidak bisa melakukan pesanan bahkan beberapa kasus lupa email maupun password.
Mengatasi aplikasi error bisa dengan menghapus history Gojek, selain itu pengguna juga bisa memesan Gojek tanpa aplikasi via Line. Namun jika terjadi lupa email dan password seringkali membingungkan konsumen. Faktor kelalaian konsumen memang menjadi faktor utama mengapa sampai bisa terjadi lupa password Gojek. Apalagi untuk yang mengandalkan isi sandi otomatis tentunya kadang terhapus dalam kurun waktu tertentu.
Ketika terjadi lupa password Gojek secara otomatis anda tidak akan dapat membuka login aplikasi, sehingga menyebabkan proses pemesanan batal. Apabila dibiarkan terlalu lama maka akun akan terkena banned oleh sistem karena dianggap sebagai akun tidak aktif. Jadi anda harus secepat mungkin mengatasi lupa password Gojek untuk menghindari resiko tersebut.
Lupa Password Gojek
Memang cara mengatasi lupa password jauh lebih mudah dibandingkan lupa email. Jika lupa password anda cukup membuka aplikasi Gojek dan menggunakan fitur yang ada di dalam nya. Ada beberapa tahapan penting, pastinya siapkan nomor Gojek yang sudah terdaftar sebelumnya. Selanjutnya silahkan simak langkah langkah mengatasi lupa password Gojek berikut ini.
1.Tap Forgot Password
Langkah pertama silahkan buka aplikasi Gojek, pada bagian tombol login silahkan tap Forgot Password? Dengan memanfaatkan fitur forgot password anda bisa mengganti password lama dengan yang baru.
2.Masukkan nomor ponsel
Selanjutnya silahkan nomor ponsel yang sudah terdaftar pada akun Gojek anda sebelum nya. Isikan pada kolom seperti gambar dibawah ini. Jika nomor sudah benar maka silahkan tap Next
3. Masukkan kode SMS
Gojek akan mengirimkan kode lewat SMS pada nomor ponsel anda. Buka inbox SMS lalu simpan kode kemudian masukkan ke kolom seperti gambar dibawah ini. Pastikan sudah benar, kemudian tap tombol Continue
4.Login Berhasil
Setelah tap Continue maka proses login akan dimulai, tunggu beberapa saat sampai laman pembuatan password baru muncul di aplikasi.
5.Ganti Password Baru
Pada laman ini silahkan masukkan password baru, kemudian lakukan konfirmasi dengan mengetik ulang password yang sama. Apabila sudah maka silahkan tap RESET PASSWORD
6.Password Berhasil Di Ganti
Akan muncul notifikasi seperti gambar berikut ini yang menandakan password sudah sukses diganti. Selanjutnya tap tombol Close
7.Login Menggunakan Password Baru
Secara otomatis akan menuju laman login awal. Silahkan masukkan email kemudian password baru yang tadi sudah di ganti. Selanjutnya tap tombol LOGIN
8.Proses Selesai
Selamat masalah lupa password pada aplikasi Gojek sudah diselesaikan. Anda dapat menggunakan aplikasi Goijek secara normal untuk memesan Go-Ride, Go-Car, Go-Food serta berbagai layanan lain nya
Mengatasi masalah lupa password Gojek memang dapat dilakukan secara cepat melalui aplikasi. Namun apabila masih tidak dapat melakukan login maka sebaiknya hubungi Customer Service Gojek untuk mendapatkan solusi. Jika sementara waktu memang aplikasi tidak bisa dibuka maka anda dapat mencoba cara order Gojek tanpa aplikasi. Semoga informasi seputar lupa password Gojek diatas bisa bermanfaat serta berguna untuk anda.