√ GrabExpress Multi Stop : Pengertian & Penjelasan Lengkap

GrabExpress Multi Stop – Menawarkan banyak layanan, Grab menjadi salah satu ride hailing yang cukup banyak menarik perhatian minat masyarakat Indonesia untuk menggunakan jasa transportasi online. Bahkan menjadi salah satu andalan banyak orang karena proses pemesanan serta tarif yang relatif murah dan terjangkau.

Dari begitu banyaknya layanan yang ditawarkan, jasa pengiriman paket dengan nama layanannya adalah GrabExpress benar-benar menjadi pilihan. Apalagi jika bicara GrabExpress, kita tahu bahwa sampai dengan saat ini ada cukup banyak jenis layanan GrabExpress yang dapat kita pakai.

Seperti halnya GRABEXPRESS MULTI INSTANT, GrabExpress Multi Stop dan GRAB RAIL EXPRESS. Ketiga jenis layanan pengantaran milik Grab tersebut, tentu punya kelebihan dan kekurangan masing-masing. Untuk lebih jelasnya kalian dapat melihat pada artikel penjelasannya yang sebelumnya telah infojek.com rangkum.

Dan untuk kesempatan kali ini, sesuai dengan judul di atas, disini infojek.com akan membagikan penjelasan lengkap tentang satu jenis layanan pengantaran milik Grab lainnya yakni Grab Express Multi Stop. Karena belakangan, layanan ini sedang banyak dilirik masyarakat.

GrabExpress Multi Stop dari Pengertian Penjelasan Lengkap

Jadi untuk kalian yang penasaran apa itu GrabExpress Multi Stop dan apa saja keuntungan serta perbedaan antara Multi Stop dan SameDay, mari kita sama-sama simak penjelasan lengkapnya di bawah ini.

Apa Itu GrabExpress Multi Stop

Apa Itu GrabExpress Multi Stop

Jika ditanya apa itu GrabExpress Multi Stop, sebenarnya secara keseluruhan tidaklah jauh berbeda dengan layanan GrabExpress lainnya. Akan tetapi dengan menggunakan layanan ini, setiap pelanggan atau pengguna akan dapat mengirimkan paket dari satu titik lokasi ke beberapa tujuan menggunakan rute sesuai pilihan pengguna.

Dengan begitu bisa kita ambil kesimpulan bahwa driver akan menjalankan orderan dan mengantarkan paket ke lokasi tujuan dalam satu kali pesanan dengan mengikuti pola alur atau rute yang sudah kalian tentukan di saat melakukan pemesanan GrabExpress.

Keuntungan GrabExpress Multi Stop

Keuntungan GrabExpress Multi Stop

Memanfaatkan layanan Multi Stop ketika memesan GrabExpress memang memberikan banyak sekali keuntungan. Baik itu untuk driver ataupun untuk pelanggan. Sebab GrabExpress Multi Stop sendiri memang diperuntukan bagi mitra dan pelanggan yang ingin memperoleh kepuasan tersendiri.

Adapun beberapa bentuk keuntungan bisa dirasakan driver ataupun konsumen diantaranya seperti:

Pelanggan

  • Bagi pelanggan, proses pengiriman akan dapat dilakukan dalam waktu cepat sehingga membuat reputasi toko atau jasa kalian bisa dipercaya.
  • Tarif sama dengan GrabExpress Instan namun ada tambahan tarif per titik pengantarannya.
  • Pemesanan layanan Grab Express Multi Stop tetap mudah dan praktis.
  • Order satu kali GrabExpress dapat mengantar ke banyak titik tujuan sekaligus.

Driver

  • Setiap driver berkesempatan mendapatkan penghasilan tambahan karena terdapat tarif per titik pengantarannya.
  • Orderan yang dijalankan merupakan orderan satu arah sesuai dengan penentuan titik tujuan dari pelanggan.
  • Dan yang pasti lebih efisien karena sekali menerima order kalian dapat menjalankan beberapa pengiriman sesuai titik lokasi yang telah ditentukan.

Itulah beberapa keuntungan dapat dirasakan para driver dan juga para pengguna ketika memanfaatkan layanan GrabExpress Multi Stop. Cukup menarik bukan benefit yang bisa kalian dapatkan? Apakah kalian ingin menggunakannya?

Perbedaan GrabExpress Multi Stop & Sameday

Perbedaan GrabExpress Multi Stop Sameday

Walau sudah kami jelaskan di atas terkait apa itu Grab Express Multi Stop. Mungkin ada dari kalian yang masih penasaran dan ingin mengetahui apa sih perbedaan layanan satu ini dengan layanan GrabExpress Sameday yang notabenya begitu banyak digunakan masyarakat selama ini?

Secara garis besar sebenarnya perbedaan tidak terlalu banyak. Namun untuk lebih memahaminya silahkan lihat pada tabel perbedaan GrabExpress Sameday dan Multi Stop berikut ini.

GrabExpress Multi StopGrabExpress Sameday
Order dengan satu titik penjemputan tapi lebih dari satu titik pengantaran dalam satu kali perjalanan / order.Order dengan lebih dari satu titik penjemputan dan lebih dari satu titik pengantaran dalam satu kali order atau perjalanan
Pembayaran dapat dilakukan secara cash atau non cashPembayaran hanya bisa menggunakan non tunai
Adanya tambahan pembayaran di setiap titik pengantaranBonus harian berdasarkan jumlah paket di antar

Berapa Lama Pengiriman Multi Stop?

Bagi kalian yang mungkin baru ingin menggunakannya, tidak perlu khawatir akan garansi pengantaran. Karena dengan memanfaatkan layanan yang satu ini paket atau barang yang akan diproses pada hari yang sama dan akan diterima oleh pihak penerima di hari yang sama. Namun dengan perbedaan jangka waktu tergantung dari lokasi atau tujuan masing-masing alamat penerima.

Ketentuan Order GrabExpress Multi Stop

Ketentuan Order GrabExpress Multi Stop

Setelah mengetahui beberapa informasi penting seperti di atas kami sampaikan, buat kalian yang tertarik memanfaatkannya untuk mengirimkan paket banyak dalam satu kali order. Maka sebagai pelanggan kalian juga harus paham terhadap beberapa ketentuan berikut ini.

  1. Jam order dapat dilakukan selama 24 jam.
  2. Ukuran standar barang yang akan dikirim tidak lebih dari 40 x 40 x 20 cm
  3. Berat maksimal per paket / barang diperbolehkan hanya 7 kg

Cara Terima Order GrabExpress Multi Stop

Cara Terima Order GrabExpress Multi Stop

Nah bagi para driver yang memang ingin mendapatkan penghasilan tambahan, tidak ada salahnya menerima orderan GrabExpress multi stop dari para pelanggan. Namun saat menerimanya, kalian wajib paham bagaimana tata cara terima ordernya. Untuk itu di penjelasan berikut akan infojek rangkum tata caranya.

  1. Pertama ketika ada pesanan masuk untuk layanan multi stop, silahkan terima.
  2. Jika sudah lanjutkan dengan memproses dan mengambil semua paket di titik pengambilan sesuai aplikasi.
  3. Apabila sudah di ambil, driver harus memulai pengantaran pertama sesuai titik ditentukan pelanggan, jika sudah selesai maka akan ditandai dengan warna merah.
  4. Kemudian antarkan paket ke titik kedua yang mana pada saat ini warna akan berubah menjadi abu-abu.
  5. Paket kedua selesai ditandai dengan warna merah, dan paket ketiga berubah warna menjadi abu-abu.
  6. Ketika semua pesanan telah selesai diantarkan, maka aplikasi akan memberi notifikasi bahwa pekerjaan sudah selesai dengan indikasi titik pengantaran sudah berwarna abi-abu semua.

Akhir Kata

Seperti itulah kiranya penjelasan yang kali ini dapat infojek.com rangkum terkait layanan GrabExpress Multi Stop mulai dari pengertian, keuntungan, perbedaan dengan Sameday serta ketentuan order bagi pelanggan dan cara terima order multi stop bagi driver. Semoga bisa menjadi referensi bermanfaat.