Contoh Surat Kuasa Gojek – Surat kuasa adalah surat yang berisi pemberian kewenangan dari seseorang kepada seseorang lain. Dimana pemberian surat kuasa biasanya diberikan kepada pihak pertama yang sudah mempercayai pihak kedua untuk diberikan kewenangannya.
Untuk contoh surat kuasa Gojek sendiri sama seperti surat kuasa Grab. Dimana untuk layanan GoRide membutuhkan surat kuasa jika nama atau alamat yang digunakan berbeda dengan yang ada di KTP ketika melakukan daftar Gojek.
Surat kuasa GoRide sebenarnya hampir sama dengan surat kuasa untuk layanan lainnya di Gojek. Seperti layanan GoFood, GoBizz ataupun GoResto.
Buat yang sedang mencari referensi contoh surat kuasa Gojek. Maka disini Infojek.com akan memberitahukan contoh surat kuasa untuk semua layanan yang ada di Gojek.
Contoh Surat Kuasa Gojek Untuk Layanan GoFood dan GoBizz
Disini kami akan memberikan penjelasan seputar masing-masing surat kuasa Gojek. Dimana buat yang masih bingung membuat surat kuasa, maka bisa download surat berformat PDF ataupun Word.
Surat Kuasa GoRide
Surat kuasa yang pertama merupakan surat kuasa yang dikhususkan untuk pendaftaran layanan GoRide. Dimana surat ini dibutuhkan jika nama, alamat ataupun motor yang digunakan tidak sesuai dengan KTP.
Surat Kuasa GoFood
Sedangkan contoh kedua surat kuasa ini merupakan surat kuasa ketika daftar GoFood yang berbeda datanya di KTP sehingga membutuhkan surat kuasa. Surat kuasa GoFood ini nantinya harus diserahkan kepada admin GoFood.
Surat Kuasa GoBizz / GoResto
Contoh surat kuasa GoBizz atau GoResto ini adalah template surat kuasa untuk rekening GoResto. Dimana nomor rekening tersebut datanya tidak sama dengan data pemilik restoran, sehingga diperlukan surat kuasa rekening GoBizz.
Poin Penting Dalam Membuat Surat Kuasa Gojek
Buat yang ingin membuat surat kuasa sendiri maka harus memperhatikan beberapa unsur dalam surat kuasa yang sangat penting untuk diketahui. Karena jika ada salah satu poin atau unsur yang tidak dimasukkan, maka surat kuasa tersebut tidak sah atau tidak bisa digunakan.
Unsur Surat Kuasa
- Data pribadi dari pihak pemberi kuasa (dari nama, nomor ktp, pekerjaan, alamat)
- Data pribadi pihak yang diberi kuasa (dari nama, nomor ktp, pekerjaan, alamat)
- Bentuk kewenangan ataupun kuasa yang diberikan serta batas-batasannya
- Tandatangan menerima kuasa
- Tandatangan pemberi kuasa
- Materai
Itu tadi perihal template kuasa kuasa gojek beserta link download template surat kuasa GoFood, GoRide dan GoBizz. Semoga informasi yang Infojek beritahukan diatas bermanfaat dan membantu kamu yang sedang bingung bagaimana cara membuat surat kuasa untuk Gojek.