20 Cara Upgrade OVO Premier 2025 : Syarat, Layanan & Keuntungan

Cara Upgrade OVO Premier – Ditelinga masyarakat Indonesia tentu saja OVO sudah tidak lagi asing karena saat ini layanan keuangan digital yang satu ini selalu menjadi pilihan utama bagi masyarakat yang ingin melakukan transaksi pembayaran non tunai. Dan paling banyak para pengguna OVO merupakan pelanggan setia layanan Grab ataupun pelanggan salah satu marketplace ternama di Indonesia yakni Tokopedia. Yang dimana kedua perusahaan tersebut sudah menjadikan OVO sebagai salah satu metode pemabyarannya.

Dengan terus meningkatnya jumlah pengguna yang hampir setiap hari bertambah, tentu saja layanan pembayaran non tunai ini sangat bermanfaat besar di era digital yang saat ini semakin memanas. Hal tersebut dikarenakan kita sebagai pengguna OVO tidak perlu lagi mencari mesin ATM untuk bisa membayar belanjaan ataupun transfer ke sesama penggunanya asalkan didalam akun OVO yang kita miliki sudah terdapat saldo.

Jika belum tentu saja anda harus mengisi saldo OVO atau Top Up Saldo Ovo di beberapa tempat yang sudah melakukan kerjasama dengan OVO. Namun jika anda merupakan pelanggan baru OVO tentu saja anda masih di batasi dalam hal transfer ataupun ketika anda melakukan pembayaran. Hal tersebut memang bukan hal yang salah, karena untuk bisa membuka limit transaksi di OVO anda harus mengupgrade akun OVO kalian ke OVO Premier.

Apa sih Ovo Premier dan bagaimana cara upgrade Ovo Premier tersebut? Sebenarnya anda bisa menemukan jawaban tersebut langsung di situs resmi Ovo. Namun tidak ada salahnya apabila kita bahas bersama dan jelaskan secara rinci agar anda benar-benar bisa memahami secara detail apa itu Ovo Premier serta bagaimana cara upgrade Ovo Premier, oleh karena itu bagi anda yang penasaras silhakan simak ulasan terbaru kami berikut ini.

Cara Upgrade OVO Premier Mudah dan Cepat Tanpa Ke Booth

Cara Upgrade Ovo Premier

Apa itu OVO Premier

Secara garis besar Ovo Premier merupakan salah satu bentuk kemudahan yang di berikan oleh Ovo untuk setiap penggunannya karena ketika anda mengupgrade member anda dari Ovo Club atau member biasa ke Ovo Premier atau member premium. Karena dengan anda sudah melakukan upgdrade member ke Ovo Premier tentu saja anda akan bisa menikmati semua fitur yang ditawarkan Ovo terutama fitu transfer dan juga batasan limit top up serta batasan limit penggunaan saldo Ovo itu sendiri.

Nah setelah anda mengetahui apa itu Ovo premier dan apa saja keuntungan menjadi member Ovo Premier, tentu saja anda bertanya-tanya tentang bagaimana sih cara upgrade Ovo Premier serta apa saja sih syarat menjadi member Ovo Premier tersebut. Bagi anda yang ingin mengetahui hal tersebut silahkan simak ulasan dan info selengkapnya di bawah ini.

Syarat Upgrade OVO Premier

Seperti pada umumnya, untuk mengupdrade member Ovo Club ke Ovo Premier tentu saja kita di wajibkan untuk bisa maemenuhi syarat sebagai salah satu langkah untuk bisa kita mengupgrade member kita ke tingkatan yang lebih tinggi. Oleh karena itu selain anda harus mengetahui cara upgrade Ovo Premier anda juga harus tahu pula tentang syarat upgrade Ovo Premier yang harus anda patuhi. Apa saja syarat tersebut? berikut penjelasannya.

  1. Mempunyai smartphone dengan sudah terinsal aplikasi Ovo didalamnya
  2. Anda sudah menjadi member Ovo Club
  3. Nomor handphone yang anda dapaftarkan sudah terverifikasi secara baik
  4. KTP bagi WNI atau Passport bagi WNA/Foreigner
  5. Koneksi Internet yang stabil

Itulah beberapa syarat untuk bisa anda mengupgrade member ovo club ke ovo premier. Jika anda sudah memenuhi semua persyaratan tersbeut, silahkan anda simak langkah demi langkah cara upgrade ovo premier berikut ini.

Cara Upgrade OVO Premier

1. Buka aplikasi Ovo yang ada pada smartphone anda dan masukan scurity code Ovo untuk Login

2. Setelah anda berhasil masuk, silahkan anda pilih menu Transfer yang berada di halaman depan aplikasi Ovo

3. Apabila anda belum pernah melakukan upgrade maka otomatis akan terlihat sebuah tulisan “Upgrade Sekarang” dibagian bawah, untuk itu silahkan klik tombol tersebut untuk melanjutkan

4. Lanjut dengan memilih Upgrade Sekarang

5. Kemudian pilihlah menu Upgrade Online (ada dua pilihan secara online atau ke booth Ovo)

6. Persiapkan KTP asli yang anda miliki dan klik mulai

7. Pada tahap ini anda akan diminta untup mengupload KTP anda

8. Setelah upload KTP, anda diminta untuk berfoto dengan memegang KTP anda

9. Setelah selesai anda akan diminta untuk mengikuti tutorial yang diberikan aplikasi Ovo tersebut

10. Proser Upgrade Ovo Premier pun sudah anda lakukan dan sedang di tinjau oleh pihak Ovo

11. Jika disetujui, maka anda akan mendapatkan sebuah pesan atau notifikasi bahwa anda sudah menjadi member Ovo Premier dengan berbagai macam keuntungan

Itulah cara upgrade Ovo premier yang harus anda lakukan jika anda tidak ingin melakukannya di Booth Ovo. Cara ini tentu saja cara yang sangat simple dan mudah karena anda dapat mengupgrade akun Ovo anda secara mudah hanya dengan bermodalkan smartphone dan koneksi internet. Yang terpenting anda harus menyiapkan terlebih dahulu KTP asli milik anda. Lalu apa sih fitur Ovo Premier tersebut?

Fitur dan Keuntungan OVO Premier

  1. Batas Saldo Ovo Cash Rp 10.000.000
  2. Dapat melakukan transfer antar pengguna Ovo
  3. Bebas biaya transfer ke rekening Bank manapun
  4. Mendapatkan akses fitur OVO Budget
  5. Mendapatkan akses fitur OVO Invest

Dengan menjadi bagian dari Ovo Premier tentu saja anda akan bisa menikmati semua fitur yang telah di berikan oleh Ovo. Bahkan cara upgrade ovo Premier pun sangatlah mudah bukan? Nah semoga informasi diatas bisa menjadi informasi yang bermanfaat serta jangan lupa simak pula info menarik lainnya seputar Cara Menonaktifkan OVO di Grab yang sudah kami sampiakan sebelumnya.