Cara Terima Order Belanja Indomaret – Pekerjaan sebagai driver Grab memang memberikan banyak keuntungan. Salah satunya jika anda tergabung kedalam layanan GrabExpress Instant yang menyediakan berbagai jenis pengantaran barang.
Belanja online di Indomaret sudah banyak dilakukan konsumen Grab diseluruh Indonesia. Secara mudah konsumen dapat memenuhi kebutuhan sehari hari dengan belanja pada Indomaret. Menggunakan GrabExpress Instant belanjaan akan cepat sampai ke tujuan.
Bagi driver yang terima order belanja Indomaret dapat merasa tenang karena ada beberapa keunggulan yang dapat diperoleh. Seperti halnya pemesanan GrabBike Protect, order di Indomaret memudahkan pengemudi karena tinggal melakukan pengantaran saja tanpa perlu menata barangnya.
Tentunya terima order belanja Indomaret sangat mudah dilakukan. Terlebih dengan kebutuhan konsumen yang semakin meningkat. Cara menerima order dapat dilakukan secara mudah lewat aplikasi driver.
Cara Terima Order Belanja Indomaret
Kadang memang order belanja tidak selalu di terima. Namun akan lebih baiknya apabila mitra driver mengetahui bagaimana cara serta prosedur terima order belanja Indomaret.
Keuntungan Terima Order Belanja Indomaret
- Indomaret sudah menyiapkan semua pesanan pelanggan, driver hanya tinggal mengambil paket belanja.
- Lokasi titik pengambilan belanjaan di Indomaret yang sangat mudah ditemukan.
Cara Terima Order Belanja Indomaret GrabExpress Instant
Cara menerima order belanja di Indomaret memang agak berbeda dengan merchant lainnya. Anda wajib memberikan foto kasir dan juga konsumen sebagai bukti transaksinya. Lebih lengkapnya anda dapat simak cara berikut ini.
- Setelah terima order belanja di Indomaret silahkan anda menuju alamat Indomaret sesuai pada aplikasi.
- Ke kasir kemudian tunjukkan nomor orderan kepada petugas Indomaret.
- Lakukan tanda tangan untuk serah terima barang belanjaan pelanggan.
- Silahkan ambil gambar kasir, barang belanjaan dan struk belanja.
- Terima paket lalu hubungi konsumen dan informasikan pengantaran dari Indomaret ke lokasi.
- Lakukan pengantaran kemudian serahkan barang kepada konsumen.
- Ambil foto pelanggan, barang serta truk sebagai bukti.
- Selesaikan order belanja Indomaret pada aplikasi.
Sebagai tips tambahan usahakan seluruh barang belanja sudah diatur posisi serta susunannya agar tidak mudah rusak. Cek juga kemasannya apakah mudah jebol ataupun lepas. Dapat dikatakan hampir sama dengan pemesanan GrabFood karena barangnya sudah dikemas oleh pihak mitra ataupun merchant.