Cara Tarik Tunai Saldo Doku Asia Trans – Seperti kita ketahui bahwa Doku Wallet ini juga dapat kita gunakan sebagai alat pembayaran ketika kita menggunakan layanan yang ada di aplikasi Asia Trans. Asia Trans sendiri merupakan salah satu ojek online yang saat ini cukup dikenal oleh masyarakat dan juga merupakan pesaing dari Gojek dan Grab. Seperti halnya Gojek dan Grab, Asia Trans juga memiliki beberapa layanan mulai dari Transjek, Transcar dan masih ada beberapa lainnya.
Berbicara mengenai saldo Doku, sebelumnya kita sudah sempat membahas mengenai cara top up saldo Driver Asia Trans. Nah saat ini kami akan membahas mengenai bagaimana cara tarik tunai saldo Doku Asia Trans yang mudah. Setiap produk uang digital saat ini memang dapat kita tarik tunai, kemudian untuk minimal penarikan juga biasanya berbeda-beda dari setiap dompet digital yang ada, entah itu Doku, Gopay, OVO dan lainnya.
Sedangkan untuk Doku yang satu ini, kalian dapat dengan mudah untuk melakukan penarikan dimanapun dan kapanpun. Akan tetapi jika kalian hendak melakukan tarik tunai saldo Doku, kalian harus benar-benar memahami cara-caranya. Cara tarik tunai saldo Doku Asia Trans yang akan kami sampaikan ini mungkin akan sangat mudah dipahami, bahkan bagi para pemula sekalipun. Jadi kalian tidak perlu khawatir dan takut ketika pertama kali melakukan tarik tunai saldo Doku.
Saldo Doku juga tentu dapat memudahkan kalian ketika hendak melakukan pembayaran di setiap merchant rekanan Doku. Seperti halnya ketika kalian melakukan pembayaran transaksi yang ada di aplikasi Asia Trans yang satu ini. Baiklah daripada penasaran lebih baik langsung saja kita simak ulasan mendalam mengenai cara tarik tunai saldo Doku Asia Trans yang mudah berikut ini.
Cara Tarik Tunai Saldo Doku Asia Trans yang Mudah
1. Buka Menu E-Wallet pada aplikasi Asia Trans Driver kalian.
2. Klik Menu Tarik Tunai.
3. Masukkan Nominal dan Klik Tarik Tunai.
4. Apabila Akun DOKU kalian masih Standard, maka akan muncul halaman untuk melengkapi dokumen untuk pengajuan Akun Premium. Dan selanjuntya akan di proses dalam waktu Maksimal 2 x 24 Jam.
5. Masukkan kode PIN.
6. Transaksi kalian sudah berhasil, saldo telah dikirimkan ke nomer rekening kalian.
Nah cara diatas dapat kalian pahami dan pelajari terlebih dahulu sebelum melakukan penarikan saldo Doku. Dan perlu kalian ketahui juga bahwa proses penarikan ini juga akan di proses dalam waktu kurang lebih 2 x 24 jam. Dan telitilah ketika melakukan tarik tunai agar prosesnya berjalan lancar dan aman, terutama ketika kalian mmemasukan nominal penarikan. Sekian dari kami, semoga artikel diatas dapat bermanfaat bagi kalian semua para pelanggan maupun driver Asia Trans.