Cara Pesan Makan di KAI Access Mudah Anti Ribet!

Cara Pesan Makan di KAI Access – Sebuah keberuntungan bagi penumpang kereta sekarang dapat pesan makan secara online di KAI Access. Dalam aplikasi tersebut terdapat fitur RailFood, di mana menunjukkan beragam menu yang tersedia.

Sama halnya dengan cara pesan tiket, pemesanan makan di RailFood KAI Access juga didukung beberapa metode pembayaran seperti, lewat M Banking BCA, BRI, Mandiri, OVO, DANA, ShopeePay, LinkAja dan Gopay. Sebab fitur RailFood dibekali dengan fasilitas scan barcode QRIS.

Namun tidak semua orang tahu cara pesan makan di KAI Access, karena menurut mereka aplikasi tersebut hanya digunakan untuk pesan dan bayar tiket secara online saja. Padahal dengan adanya fasilitas ini, penumpang dapat melakukan pemesanan makanan sebelum keberangkatan atau saat dalam perjalanan tanpa harus menuju gerbong restorasi.

Jika kalian ingin tahu cara pesan makan di KAI Access. Kami akan memberikan langkah-langkah secara lengkap, jadi silakan simak lebih lanjut ulasan di bawah ini.

RailFood KAI Access Menu

RailFood adalah salah satu layanan pesan makan di KAI Access. Fasilitas ini dirancang khusus memberikan kemudahan penumpang kereta api untuk memesan makanan secara online. Metode pembayaran RailFood dapat dilakukan secara cash ataupun melalui dompet digital dan mobile banking.

PT Kereta Api Indonesia menyediakan beragam makanan ataupun minuman untuk menemani perjalanan penumpang. Namun tidak semua menu tersedia di setiap kelas kereta dengan harga sama. Berikut ini adalah daftar menu RailFood KAI Access.

MenuHarga
Nasi Goreng ParahyanganRp35.000
Nasi Ayam GeprekRp35.000
Train ChickenRp35.000
Nasi Rames Ayam SerundengRp35.000
Nasi Rendang PadangRp35.000
Nasi Sapi Lada HitamRp35.000
Gudeg Yu DjumRp35.00
HokbenRp53.000
Hoka HematRp38.000
Empal GentongRp33.000
Chicken KaraageRp33.000
Nasgor Sambal MatahRp33.000
PopsoRp28.000
PecelRp25.000
Kids MealRp25.000
Spaghetti BolognaiseRp25.000
Soto SokarajaRp25.000
BaksoRp25.000
Sandwich tunaRp20.000
Mee On TrainRp17.000
MendoanRp15.000
Pop MieRp10.000
Aneka SnackRp8.000 – Rp15.000
Teh PremiumRp15.000
Teh BotolRp15.000
Aneka JusRp15.000
Kopi NusantaraRp20.000
CappuccinoRp11.000
Kopi SusuRp10.000
Hot ChocolateRp13.000
SusuRp6.000
Wedang UwuhRp8.000
BandrekRp8.000
Air MineralRp5.000

Selain menu tidak tersedia pada setiap kelas kereta, harga juga dapat berubah sewaktu-waktu atas kebijakan dari PT KAI. Jadi daftar di atas hanya sebagai gambaran saja agar kalian mengetahui apa saja makanan yang tersedia di RailFood KAI Access.

Cara Pesan Makan di KAI Access

Pilihan menu KAI Access dapat memenuhi kebutuhan sarapan, makan siang dan malam. Dengan adanya fitur RailFood, penumpang bisa memperoleh makanan tanpa harus membawa dari rumah.

Ketika perjalanan jauh tentunya membutuhkan cemilan ataupun minuman untuk menahan rasa lapar dan haus. Kalian dapat memesan makanan melalui KAI Access dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini.

1. Buka Aplikasi KAI Access

Masuk Aplikasi KAI Access

Sebelum menjalankan aplikasi, ada baiknya kalian cek jaringan internet HP kalian karena di dalam kereta tentu koneksi kurang bagus. Apabila terlihat stabil silakan lanjutkan buka KAI Access.

2. Pilih Menu RailFood

Tap Menu RailFood

Pada laman utama gulirkan layar ke bawah hingga menemukan berbagai macam opsi. Kemudian untuk melanjutkan cara pesan makan di KAI Access, pilih menu RailFood.

3. Tap Tiket

Tap Tiket

Pada laman RailFood akan muncul keterangan tiket yang sudah dibayar sebelumnya berupa kode pemesanan dan jadwal keberangkatan. Lanjutkan tap Tiket.

4. Pilih Menu Makanan

Pilih Pesanan Makanan

Berikutnya pada layar HP akan muncul berbagai macam menu. Silakan pilih menu serta jumlah pesanan sesuai kebutuhan.

5. Tap Pesan

Tap Pesan

Jika sudah memastikan jumlah pesanan yang dipilih benar, lanjut tap Pesan.

6. Tap Bayar Sekarang

Ketuk Bayar Sekarang Pesan Makan KAI Access

Setelah itu muncul rincian pesanan RailFood makanan serta minuman dengan total harga. Kemudian centang syarat dan ketentuan lalu tap Bayar Sekarang.

7. Pilih QRIS

Tap QRIS

Selanjutnya silakan pilih metode pembayaran, agar lebih mudah kami akan memberikan contoh membayar pesanan makanan KAI Access melalui QRIS. Lalu pilih opsi QRIS.

8. Ketuk Bayar

Ketuk Bayar Pesan Makan KAI Access

Kemudian muncul panduan pembayaran pesanan via QRIS dimana berlaku juga untuk cara bayar tiket kereta api. Baca lalu tap Bayar.

9. Screenshoot QRIS

Screenshoot QRIS

Pada laman terakhir muncul barcode QRIS. Silakan screeenshoot lalu lanjutkan dengan membuka metode pembayaran yang akan digunakan. Misalnya lewat LinkAja, Gopay, OVO, DANA, ShopeePay atau melalui M Banking BCA, Mandiri maupun BRI.

Setelah berhasil melakukan pembayaran, pengguna akan mendapatkan notifikasi detail makanan dan minuman yang dipesan. Kemudian tunggu pesanan diantar oleh petugas ke tempat duduk.

Pesan Makan di Kereta Api Lewat WA

Selain itu, pesan makan di kereta juga dapat menggunakan cara lain salah satunya lewat WA pada nomor 0811 1061 2121. Kalian hanya perlu menghubungi nomor tersebut dengan format kode booking tiket, menu, jumlah pesanan serta waktu penyajian. Contohnya DTS603E/Nasi Rames Ayam Serundeng/1/Jam 08.00 WIB.

Setelah chat dikirim, kalian akan menerima konfirmasi dari petugas atas pemesanan makanan. Terkait pembayaran bisa menggunakan online ataupun cash saat makanan disajikan ke tempat duduk.

Akhir Kata

Itulah cara pesan makan di KAI Access dan WhatsApp dilengkapi dengan daftar menu RailFood. Pembayaran pesanan dapat secara online dan cash ketika makanan diantarkan ke tempat duduk.

Demikian pembahasan dari www.infojek.com mengenai cara pesan makan di KAI Access. Semoga dengan adanya informasi ini bisa membantu kalian memesan makanan secara mudah dan praktis ketik perjalanan di kereta api.

Sumber gambar: Google, Youtube Virda