Cara Pesan GoRide Electric – Seakan ingin menjadi pelopor paling depan, sejak Gojek dan TBS Energi Utama (TBS) menjalin kerjasama mendirikan Electrum. Saat ini satu persatu layanan terbaru mereka sudah mulai terlihat, salah satu layanan yang paling menarik perhatian adalah GoRide Electric.
Sesuai dengan namanya, layanan lebih fokus kepada pelayanan GoRide dengan menggunakan motor listrik. Dengan begitu setiap pengguna aplikasi Gojek yang ingin merasakan sensasi menunggang motor listrik, tidak ada salahnya mencoba pesan layanan GoRide Electric.
Secara sistem, cara pesan GoRide Electric tidaklah jauh berbeda dengan cara pesan GoRide pada umumnya. Hanya saja ada beberapa hal penting memang perlu untuk para pengguna ketahui ketika ingin mencoba inovasi baru dari Electrum yang merupakan perusahaan gabungan.
Sementara bagi para pengemudi yang juga ingin mencicipi bagaimana rasanya menjalankan orderan GoRide dengan motor listrik. Kalian dapat memanfaatkan fasilitas sewa motor listrik Gojek dimana lewat layanan tersebut, siapapun mitra pengemudi akan dapat langsung mencobanya.
Nah dari pada penasaran seperti apa proses cara pesan GoRide Electric dan juga apa saja hal yang penting dan harus diperhatikan para pengguna. Berikut ini sudah infojek.com siapkan penjelasan lengkap tentang hal-hal tersebut, jadi silahkan simak penjelasannya sampai akhir.
Apa Itu GoRide Electric?
Pertama mari kita kenali dulu apa itu GoRide Electric. GoRide Electric merupakan sebuah program / layanan baru yang difungsikan layaknya GoRide biasa. Perbedaannya adalah layanan ini menggunakan sebuah kendaraan roda dua yang amat sangat ramah lingkungan, yaitu motor listrik.
Dimana seperti kami sampaikan dan singgung di awal, GoRide Electric hadir dengan jalinan kerjasama antara Gojek & TBS dengan membuat sebuah perusahaan baru bernama Electrum. Menariknya dalam uji coba layanan GoRide Electric.
Perusahaan gabungan antara Gojek & TBS ini memanfaatkan dua merk sepeda motor listrik yang mungkin bisa dibilang cukup punya kredibilitas tinggi. Pertama ada Gesits dan kedua adalah Gogoro.
Keuntungan Menggunakan GoRide Electric
Lantas jika tidak ada bedanya dengan GoRide pada umumnya, apa yang membuat beda ketika kita menggunakan layanan GoRide Electric?. Jika kita lihat secara teknis memang hampir tidak ada bedanya, karena kita akan dijemput & diantar sesuai dengan pesanan kita buat.
Namun begitu, dibalik layanan terbaru dari Gojek ini setidaknya kita akan mendapatkan beberapa keuntungan lain yang mungkin tidak akan kalian dapat ketika menggunakan layanan GoRide biasa. Apa saja itu, berikut sudah infojek rangkum keuntungan-keuntungan pakai GoRide Electric tersebut.
- Perjalanan Ramah Lingkungan
Keuntungan pertama sudah pasti akan kalian dapat ketika memesan dan menggunakan layanan GoRide Electric adalah perjalanan yang jauh lebih ramah lingkungan. Kenapa? karena sepeda motor listrik sendiri tidak mengeluarkan emisi gas buang akan mencemari udara sekitar. - Perjalanan Lebih Nyaman
Kemudian selain lebih ramah lingkungan, keuntungan menggunakan layanan GoRide Electric berikutnya yaitu kalian akan mendapatkan pengalaman perjalanan lebih nyaman. Mengingat mesin motor listrik sendiri jauh lebih halus dan lebih aman. - Tanpa Biaya Tambahan
Dan keuntungan pesan / menggunakan GoRide Electric terakhir yakni kalian sama sekali tidak perlu mengeluarkan biaya tambahan apapun. Jadi total harga / tarif Gojek tertera merupakan perhitungan jarak semata.
Area Jangkauan GoRide Electric
Meski genderang iklan sudah mulai dilakukan oleh Gojek, akan tetapi sampai dengan saat ini layanan GoRide Electric masih terbatas. Maksudnya, para pengguna masih belum atau tidak terjangkau layanan GoRide Electric masih belum dapat menggunakannya.
Lalu dimana kiranya kita dapat pesan GoRide Electric?. Menurut sumber serta halaman resmi Gojek, di sebutkan layanan GoRide Electric sendiri masih dalam tahap uji coba dan hanya dapat dipesan atau di gunakan oleh masyarakat wilayah Jakarta Selatan.
Namun dalam beberapa tahun kedepan serta seiring perkembangan motor listrik yang kian meningkat, sepertinya kota-kota lain di Indonesia akan mendapatkan jatah layanan GoRide Electric. Jadi tunggu saja tanggal mainnya yah.
Jarak Maksimum GoRide Electric
Kemudian setelah kalian memahami & mengetahui apa itu GoRide Electric dan juga area wilayah jangkauan / lokasi yang dapat memesan GoRide Electric seperti di atas kami sampaikan. Kira-kira berapa sih jarak tempuh maksimal yang dapat dijangkau saat kita menggunakan GoRide Electric?.
Sama halnya dengan GoRide biasa, perusahaan yang lekat dengan warna hijau ini mengklaim disaat pengguna pesan GoRide Electric, jarak tempuh maksimal mampu dijangkau yaitu 30km. Jadi ketika ingin melakukan perjalanan dengan jarak di bawah batas maksimal, kami rasa patut untuk mencobanya.
Cara Pesan GoRide Electric
Nah setelah mengetahui apa itu GoRide Electric, area jangkauan, keuntungan serta jarak maksimal bisa di jangkau. Apabila saat ini sedang berada di wilayah Jakarta Selatan, tidak ada salahnya mencoba pesan GoRide Electric. Untuk langkah cara pesan GoRide Electric dapat kalian lihat di bawah ini.
1. Buka Aplikasi Gojek
Cara pertama silahkan update aplikasi Gojek ke versi paling baru, kemudian buka dan login dengan akun masing-masing serta pastikan memakai koneksi internet lancar dan stabil.
2. Pilih GoRide
Setelah aplikasi terbuka, langsung saja cari dan pilih menu layanan GoRide seperti pada gambar di atas, apabila tidak ada di halaman utama. Kalian dapat menemukannya di bagian menu lainnya.
3. Atur Titik Jemput
Sampai pada halaman GoRide, lanjutkan dengan menentukan lokasi atau titik penjemputan baik secara manual menggunakan peta maps atau menggunakan metode otomatis dengan memanfaatkan GPS pada HP.
4. Atur Titik Tujuan
Setelah selesai melakukan pengaturan pada titik penjemputan, lanjutkan dengan menentukan titik tujuan dengan menggunakan metode peta maps.
Pastikan titik jemput / tujuan benar-benar pas atau setidaknya berikan arahan kepada pengemudi agar mudah menemukan lokasi.
5. Pilih GoRide Electric
Apabila sudah menentukan lokasi penjemputan dan tujuan seperti pada cara / langkah di atas silahkan lanjutkan dengan memilih menu GoRide Electric pada pop up.
6. Atur Metode Pembayaran
Untuk selanjutnya silahkan pilih metode pembayaran ingin digunakan. Cara untuk memilih metode pembayaran, silahkan klik pada logo GoPay seperti kami tunjuk di atas.
7. Pilih Metode Pembayaran
Cara berikutnya silahkan kalian tentukan pilihan metode pembayaran ingin dipakai seperti terlihat pada gambar di atas.
8. Pesan GoRide Electric
Cara selanjutnya kalian cukup tap tombol Pesan GoRide Electric seperti pada gambar. Namun pastikan terlebih dahulu bahwa lokasi penjemputan & tujuan sudah benar serta metode pembayaran digunakan sudah tepat.
9. Tunggu Driver Menjemput
Nah sampai disini, kalian akan diminta untuk menunggu dan bersabar saat aplikasi mulai mencarikan driver terdekat serta menunggu penjemputan datang.
Metode Pembayaran GoRide Electric
Seperti itu kiranya cara pesan GoRide Electric, mudah bukan?. Pastikan cara di atas sangatlah mudah karena memang pada dasarnya tidak berbeda jauh dengan cara pesan GoRide umumnya. Oya bila kita bicara metode pembayaran.
Seperti dapat kalian lihat pada panduan cara pesan di atas, setidaknya kini para pengguna sudah dapat melakukan pembayaran dengan cukup banyak metode pilihan muali dari:
- GoPay Coins
- GoPayLater
- GoPay
- LinkAja
- Kartu Kredit / Debit
- Cash
Silahkan tentukan dan pilih metode mana ingin digunakan. Dan pastinya semua metode pembayaran tersebut akan muncul ketika para pengguna sudah melakukan aktivasi / mengkoneksikan rekening bank maupun LinkAja ke akun Gojek.
Akhir Kata
Bagaimana cukup bisa dipahami dan cukup mudah bukan cara pesan GoRide Electric ini? Yah, yang pasti dengan adanya sebuah inovasi baru ini jelas akan dapat membuat para pengguna dapat memilih serta memesan layanan Gojek sesuai dengan kebutuhan. Dan kiranya cukup sekian informasi dapat infojek.com sampaikan semoga bisa membantu.