Cara Bayar KAI Access Pakai ShopeePay Terlengkap!

Cara Bayar KAI Access Pakai ShopeePay – Saat ini KAI Access menyediakan banyak metode pembayaran salah satunya ShopeePay. Hal ini membuat banyak pelanggan lebih mudah untuk melakukan pelunasan booking tiket.

Sama halnya dengan bayar KAI Access lewat LinkAja, ShopeePay dilengkapi fitur pendukung yakni QRIS. Di mana barcode akan muncul setelah booking tiket selesai dilakukan.

Namun belakangan ini beberapa pengguna KAI Access dibuat bingung terkait cara bayar pakai ShopeePay. Sebab metode pembayaran ini baru disediakan oleh PT Kereta Api Indonesia.

Maka tidak heran banyak pelanggan belum tahu cara bayar KAI Access pakai ShopeePay. Agar lebih jelas terkait prosedur booking dan pembayaran tiket lewat metode tersebut, silakan simak pembahasan berikut.

Cara Bayar KAI Access Pakai ShopeePay

Cara bayar KAI Access pakai Shopeepay mudah dilakukan bahkan, bagi pengguna baru sekalipun. Sebab metode pembayaran ini didukung dengan fasilitas berupa kode QR serta scanning barcode.

Jika kalian ingin tahu cara bayar KAI Access pakai ShopeePay secara lengkap, langsung saja ikuti langkah-langkah di bawah ini.

1. Buka KAI Access

Cara Bayar KAI Access Pakai ShopeePay Buka Aplikasi

Sebelum melanjutkan booking hingga tahap pelunasan tiket KAI Access, hal yang perlu diperhatikan adalah jaringan internet agar terhindar dari gagal bayar. Jika terbilang langsung saja buka aplikasi KAI Access.

2. Ketuk Cari

Tentukan Tiket Lalu Ketuk Cari

Pada laman utama KAI Access silakan tentukan keterangan tiket meliputi asal dan tujuan perjalanan, tanggal keberangkatan, kelas kereta dan jumlah penumpang. Jika sudah ketuk Cari.

3. Pilih Tiket

Klik Tiket Pakai ShopeePay

Kemudian muncul beberapa jadwal keberangkatan dengan keterangan yang ditentukan tadi. Silakan pilih salah satu tiket sesuai budget dan kebutuhan kalian.

4. Ketuk Tambahkan sebagai Penumpang

Tap Tambahkan sebagai Penumpang KAI Access

Kemudian akan muncul rincian pemesanan tiket yang sudah dipilih meliputi jenis kereta, harg, jadwal keberangkatan dan detail kontak penumpang utama. Lanjutkan ketuk Tambahkan sebagai Penumpang.

5. Tap Pilih Kursi

Tap Pilih Kursi KAI Access Pakai ShopeePay

Gulirkan layar smartphone ke bawah sampai menemui detail penumpang. Periksa kembali lalu tap Pilih Kursi.

6. Ketuk Simpan

Ketuk Simpan KAI Access

Cara selanjutnya pengguna diharuskan menentukan gerbong dan kursi yang tersedia. Jika sudah ketuk Simpan.

7. Rincian Pemesanan

Rincian Pemesanan Tiket KAI Access

Berikutnya kalian dapat menentukan ingin menggunakan asuransi perlindungan kecelakaan diri atau tidak. Jika iya centang Lindungi Perjalanan Anda.

8. Ketuk Bayar Sekarang

Ketuk Bayar Sekarang ShopeePay

Kemudian gulirkan layar smartphone ke bawah hingga terlihat syarat dan ketentuan pembayaran. Baca lalu ketuk Bayar Sekarang.

9. Tap Opsi QRIS

Tap Opsi QRIS ShopeePay

Cara berikutnya kalian harus menentukan metode pembayaran tiket KAI Access. Untuk memudahkan bayar pakai ShopeePay silakan tap opsi QRIS.

10. Ketuk Bayar

Panduan Bayar Pakai QRIS ShopeePay

Selanjutnya akan muncul panduan pembayaran tiket kereta api via QRIS. Baca lalu lanjut ketuk Bayar.

11. Ketuk Unduh QRIS

Unduh QRIS ShopeePay

Setelah itu muncul barcode QRIS dengan keterangan beberapa metode yang mendukung seperti bayar pakai DANA, OVO, GoPay serta ShopeePay. Lanjutkan dengan ketuk Unduh QRIS.

12. Buka Aplikasi Shopee

Buka Aplikasi Shopee

Sebelum melanjutkan cara bayar KAI Access lewat ShopeePay, silakan crop gambar QRIS terlebih dahulu agar terhindar dari gagal scanning barcode. Jika sudah buka aplikasi Shopee.

13. Tap Isi Saldo

Tap Isi Saldo

Setelah berhasil masuk pada laman utama Shopee, lanjutkan tap Isi Saldo di sebelah opsi ayo check-in.

14. Pilih Menu Bayar

Tap Bayar ShopeePay

Lalu pengguna akan dibawa langsung ke laman ShopeePay dengan banyak menu meliputi isi saldo, transfer, bayar, kode bayar dan minta dana. Kemudian pilih menu Bayar untuk melanjutkan pelunasan booking pesanan KAI Access.

15. Tap Icon Galeri

Tap Icon Galeri ShopeePay

Secara otomatis tampilan smartphone akan berubah mode scan barcode. Lanjutkan dengan tap icon galeri di pojok kanan atas.

16. Pilih Gambar QRIS

Pilih Gambar QRIS ShopeePay

Pada menu galeri silakan pilih gambar QRIS yang sudah dipotong sesuai ukuran scanning barcode.

17. Ketuk Lanjutkan

Ketuk Lanjutkan

Setelah itu muncul keterangan tarif yang harus dibayar pengguna pakai ShopeePay. Lalu ketuk Lanjutkan.

18. Tap Bayar Sekarang

Tap Bayar Sekarang

Kemudian tap Bayar Sekarang dan input PIN Shopee kalian. Setelah itu akan muncul bukti transaksi telah berhasil dibayar.

Biaya Admin

Secara resmi Shopee bekerja sama dengan PT Kereta Api Indonesia, menyediakan layanan pembayaran yakni ShopeePay. Adanya Kerja sama ini membuat biaya admin tidak berlaku saat pelunasan tiket KAI Access.

Artinya biaya admin pembayaran tiket KAI Access pakai ShopeePay bisa dikatakan GRATIS. Sehingga kalian tidak membutuhkan saldo lebih ketika pelunasan booking tiket kereta.

Jadi ketika bayar tiket KAI Access pakai ShopeePay, dapat dipastikan bebas biaya admin. Maka secara otomatis kalian tidak perlu melebihkan isi saldo untuk antisipasi tambahan tarif tersebut.

Lama Waktu Bayar

Reservasi tiket secara online dapat dilakukan 90 hari sampai dengan 3 jam sebelum jadwal keberangkatan. Lantas berapa lama waktu bayar KAI Access pakai ShopeePay?

Batas waktu pembayaran tiket kereta api sampai dengan 1 jam setelah mendapatkan kode atau barcode pembayaran. Apabila pelunasan melebihi batas waktu tersebut, maka secara otomatis pesanan dan kode booking dibatalkan dari sistem.

Maka dari itu kami sarankan untuk segera melunasi pembayaran setelah booking tiket kereta. Sehingga pesanan langsung ditetapkan milik kalian oleh sistem PT KAI.

Akhir Kata

Demikian pembahasan mengenai cara bayar KAI Access pakai ShopeePay. Dapat disimpulkan prosedur pembayarannya cukup mudah, tanpa biaya admin serta memiliki batas waktu 1 jam setelah mendapatkan kode atau barcode.

Semoga dengan adanya pembahasan dari www.infojek.com ini, bisa membantu kalian yang ingin memesan tiket KAI Access lalu bayar pakai ShopeePay.

Sumber gambar: Google, Youtube: Aulia Agiska, Vic Project Continue